
Tim Penilai Lomba Forikan Provinsi Lakukan Penilaian ke Nagari Sungai Duo
Dispakan ''--'' Membangun Nagari
Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sitiung, Kabupaten Dharmasraya memang layak disebut nagari berprestasi. Jinak benar predikat juara di nagari yang dipimpin Ali Amran, S.Pd ini. Mulai dari pasarnya berprestasi tingkat Sumbar. Kemudian kompetensi walinagari juga sedang diadu tingkat Sumbar. Belakangan, Forum Peningkatan Konsunsi Ikan (Forikan) yang diinisiasi Dinas Pangan dan Perikanan itu juga berpeluang besar menyabet juara tingkat Provinsi Sumbar.
Jumat kemarin, Tim Penilai Lomba Forikan Tingkat Provinsi yang dipimpin Ny. Dewi datang ke Sungai Duo untuk melakukan serangkaian penilaian terhadap keragaan Forikan yang dipimpin Ny Wiza Trisni, S.Pd yang tidak lain isteri dari Walinagari Ali Amran sendiri. Menurut Dewi, Keragaan Forikan Nagari Sungai Duo ternyata telah masuk dalam delapan besar Forikan Nagari di tingkat Provinsi Sumatera Barat.
Acara penilaian lomba Forikan Nagari Tingkat Provinsi Sumatera Barat itu berlangsung di Kantor Walinagari Sungai Duo. Selain tim dan walinagari juga hadir Camat Sitiung Hamidi, S.Sos bersama Ketua Forikan Kecamatan Ny. Hamidi, Ketua DWP Kabupaten Dharmasraya, Ny. Hj. Syafni Adlisman mewakili Ketua Forikan Kabupaten dan Plt. Kepala Dinas Pangan dan Perikanan Budi Waluyo, S.PKP.
Selan diisi dengan ekspose dan sambutan, acara penilaian lomba Forikan tingkat provinsi itu, tim penilai juga disambut oleh senam Gemarikan oleh anak anak PAUD dan bazar pangan lokal rasa ikan. Ada sate ikan, kroket ikan, donat ikan, bolu ikan dan aneka kue serba ikan. "Ini produksi masyarakat dari 10 jorong," kata Walinagari Ali Amran yang mendampingi tim. Rupanya walinagari telah menyediakan space untuk pelaku UKM untuk menjual produk pangan serba ikan dari masing masing jorong.
Keragaan Forikan Nagari Sungai Duo meski masih terbilang baru, namun telah memiliki kontribusi besar dalam memasyarakatkan makan ikan. Tahun lalu, Forikan Nagari Sungai Duo menggelar lomba cipta menu serba ikan. Kemudian juga melaksanakan sosialsai makan ikan melalui Posyandu, organisasi kemasyarakaran, bahkan melalui lembaga pendidikan. "Kami juga memasang baliho dan spanduk himbauan makan ikan.
Itulah sebabnya, Camat Sitiung Hamidi tidak ragu mengajukan Forikan Nagari Sungai Duo untuk menjadi duta Dharmasraya ke lomba Forikan tingkat provinsi.
Sumber : https://www.kantorberitathetarget.com/berita-tim-penilai-lomba-forikan-provinsi-lakukan-penilaian-ke-nagari-sungai-duo.html?